Penantian yang lebih lama dari usia kehamilan manusia itu tidak akan sia-sia karena buah maja dapat digunakan sebagai obat untuk demam, sembelit, menghilangkan bau badan, penyakit kulit seperti borok, kudis, bisul, menstabilkan kinerja organ jantung, dan mengobati susah buang air besar. Makanya, di Indonesia, tanaman ini digolongkan sebagai tanaman obat. Tapi jangan memakan buahnya secara langsung, harus diolah terlebih dahulu.