Bunga kancing (Gomphrena globosa) merupakan tanaman hias semusim dengan bunga yang cantik dan lucu, sehingga tanaman hias satu ini sangat cocok dijadikan penutup tanah. Bunganya berbentuk seperti bola dengan warna ungu. Daun tanaman ini juga dapat dijadikan sebagai sayuran. Tanaman bunga kancing juga sangat mudah tumbuh, dalam 2 - 3 bulan tanaman ini akan mulai berbunga.
Nama Ilmiah : Gomphrena globosa
Asal Bibit : ditumbuhkan dari biji
Iklim Tumbuh Optimal : dataran rendah sampai dataran tinggi